Purworejo-Semarang di tempuh hanya 44 Menit Sebuah Kisah Nyata

Ribuan warganet di jagat maya dibuat merinding dengan kisah di luar nalar, yang ditulis oleh seorang pengguna Facebook.

Pengguna itu bercerita bahwa dirinya hanya memerlukan waktu 44 menit, untuk pergi dari Purworejo menuju Semarang, Jawa Tengah.
Andreas Sujiyono nama pengguna Facebook tersebut, menceritakan kejadian yang ia alami di grup Hits From The 80's & 90's, Kamis (3/5/2018).
Seperti TribunJogja.com kutip dari postingan tersebut, kejadian aneh yang dialami Andreas terjadi pada pertengahan tahun 2015.
Kala itu, ia harus meeting di Semarang.
Andreas kemudian memanfaatkan untuk sekalian pulang ke kampung halamannya di Purworejo.
"Sudah sekitar 20 tahun saya tidak pernah melakukan perjalanan ke Semarang dan baru sekali ini membawa kendaraan sendiri. Waktu itu saya mengendarai sebuah mobil LCGC baru 1.200cc. Sebelum melakukan perjalanan saya bertanya kepada beberapa orang berapa jam kira-kira waktu tempuh yang dibutuhkan. Rata rata jawaban mereka sama, jarak sekitar 137 km bisa ditempuh dalam 3.5 jam melalui jalanan dengan mayoritas berbukit naik turun," papar Andreas di grup tersebut.Jadwal meeting pukul 14.00 WIB dan Andreas memutuskan untuk berangkat pada pukul 06.00 pagi agar lebih santai.

Tepat pukul 07.00, ia keluar dari Purworejo mengarah ke Semarang, melalui rute Magelang dan Ambarawa.
Sesampainya di wilayah Magelang, ia berhenti di sebuah mini market untuk membeli air mineral.

"Begitu saya keluar minimarket, ada pemandangan yang sedikit ganjil di sekitarnya. Nampak sebuah pasar tetapi dengan orang-orang berpakaian tidak lazim. Lelaki hanya memakai celana gombrang dan penutup kepala, sedangkan para perempuan memakai kemben kain dan kain lurik. Satu hal yang ganjil juga suasana kala itu pekat dengan kabut," urainya.

Ia pun bergegas melanjutkan perjalanan dengan menembus jalan di tengah pasar yang dipenuhi dokar, untuk menuju arah Magelang kota.

Meskipun tidak ada yang terlalu aneh dalam perjalanannya, tetapi Andreas merasakan hal-hal unik, di antaranya adalah jalanan yang penuh dengan kabut pekat.

"Kemudian dalam perjalanan semua kendaraan mengarah ke arah yang sama searah dengan saya. Satu hal paling unik adalah suasana yang sangat tenang nyaris tanpa ada suara apapun. Saya terkagum-kagum kala itu karena melalui kota yang menurut saya sangatlah indah, tertata rapi dan banyak pepohonan," ujar Andreas.

Setelah melewati Magelang, ia memasuki Ambarawa dan masuk tol di wilayah Bawen.

Ia kemudian ke luar tol di kota Semarang menuju Simpang Lima.

"Saat sampai seputar Simpang Lima saya memarkir kendaraan dan melihat jam. Betapa kagetnya saat melihat jam menunjukkan angka 07.44 yang berarti perjalanan dari Purworejo ke Semarang hanya saya tempuh dalam waktu 44 menit!

Secara logika hal tersebut tidak masuk akal dimana saya berkendara dengan santai dalam kecepatan maksimal 60km/jam. Sampai akhirnya saya telpon Kakak di rumah mengabarkan kalau saya sudah sampai Semarang. Kakak saya tidak percaya dalam waktu secepat itu saya bisa sampai Simpang Lima," tambahnya.

Beberapa hari berikutnya, Andreas mengulang perjalanan sama seperti ketika ia merasakan pengalaman aneh itu dan mendapat kenyataan berbeda.

Rupanya, waktu tempuh tercepat Purworejo-Semarang adalah 3 jam 13 menit.

"Entah penjelasan seperti apa yang bisa membantu memberikan pencerahan atas kasus ini. Tetapi sampai hari ini hal tersebut tetaplah menjadi sebuah pengalaman mistis yang mengagumkan," ungkapnya.

Postingan tersebut mendapat komentar lebih dari 2000 warganet dan telah dibagikan 296 kali.

Beberapa orang mengaku pernah mengalami kejadian serupa.

Berikut komentar warganet.

Ica: "Alhamdulillah masih bisa balik ke dunia nyata ya Om. Coba klo tersesat dan gak bisa balik."

Adi: "Kyanya msk Lorong waktu."

Nasion: "Perjalanan aneh dan tidak masuk akal.. Tapi terjadi dalam kenyataan. Susah untuk dicerna, kalau tidak masuk alam tsb."

Ratu: "Nah lhooo. Tapi bagus sih jadi singkat dalam perjalanan,  yg penting kan skrg tetap sehat tho."

Indra: "Jalan yg aneh juga adalah jalan Provinsi antara Cilacap ke Banjar. Temen ngalamin bareng-bareng temen lainnya jam 2 malem ketika nembus hutan berkabut trs lama-lama jalannya mengecil seperti jalan kampung dan tiba-tiba ada pertigaan & di tengah-tengahnya ada patung kuda, bingung mo kemana, akhirnya memutuskan tidur dan pagi-paginya bangun dah ada di jalan raya Provinsi lagi.. Hati2 ya Guys, kita bisa aja sewaktu2 nembus alam jin."



Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Viral Medsos: Pria Ini Ceritakan Kisah Bikin Merinding, Perjalanan Purworejo-Semarang Hanya 44 Menit, http://jogja.tribunnews.com/2018/05/04/viral-medsos-pria-ini-ceritakan-kisah-bikin-merinding-perjalanan-purworejo-semarang-hanya-44-menit?page=3.
Penulis: say
Editor: has


Comments

Popular posts from this blog

SPOT MANCING DIPURWOREJO

Sawunggalih, Awal Berdirinya Kota Kutoarjo

Sejarah Desa Semawung Daleman