Kantor Desa Kaliwungu Bruno Dirusak

PURWOREJO (KRjogja.com) - Kantor Desa Kaliwungu Kecamatan Bruno Kabupaten Purworejo dirusak sejumlah warga, Rabu (24/04/2013). Diduga ada warga yang tidak puas atas klarifikasi sengketa hasil pemilihan kepala desa (pilkades) dari tim pengawas kecamatan. Kaca jendela kantor serta puluhan kursi plastik dirusak, sehingga pihak desa menderita kerugian kurang lebih Rp 3 juta.
Menurut Ketua Tim Pengawas Pilkades Kecamatan Bruno Wasit Diono, aksi itu sudah anarkis dan melanggar hukum. “Perbuatan itu tidak dapat dibenarkan dan sudah pelanggaran hukum,” tegasnya saat dihubungi KRjogja.com.

Perusakan itu bermula ketika tim pengawas kecamatan memanggil Muh Anas, Nur Fahrudin, Muhamad Umar, Subadi dan Bunandar, lima calon kades yang tidak setuju dengan hasil pemilihan. Mereka datang ke kantor Kecamatan Bruno bersama kurang lebih 200 pendukung.
Tim pengawas menjelaskan bahwa hasil pilkades sudah sah karena ada berita acara yang ditandatangani calon serta saksi. Selain itu, hasilnya juga sudah diumumkan kepada masyarakat dan disampaikan pada Bupati Purworejo. Pilkades Kaliwungu dimenangkan Wahyu Widayat dengan perolehan 597 suara, disusul Nur Fakhrudin 596, Subadi 361, Muhamad Umar 327, Bunandar 276, Turman 119 serta Muh Anas 40.
Kendati demikian, tim pengawas juga mempersilakan cakades yang kurang puas atas keputusan itu untuk mengajukan gugatan ke pengadilan negeri. “Itu hak cakades, kami mempersilakan. Setelah mendapat penjelasan, mereka pulang ke desanya, namun ada yang mampir ke kantor desa dan melakukan perusakan,” tuturnya.
Pihak kecamatan menyayangkan aksi tersebut dan meminta kades setempat melakukan pendataan atas kerusakan itu. “Seharusnya semua bisa dibicarakan dalam koridor musyawarah mufakat, seandainya buntu ada jalur hukum dan bukan dengan jalan seperti itu. Kami berharap suasana kondusif dan tidak terulang lagi tindak anarkis pada masyarakat,” tandasnya.(Jas)

Sumber: Purworejo Pos

Comments

Popular posts from this blog

SPOT MANCING DIPURWOREJO

Sawunggalih, Awal Berdirinya Kota Kutoarjo

Sejarah Desa Semawung Daleman